Tentang Kami

Center for Indonesia’s Strategic Development Initiatives

CISDI digerakkan oleh tim dari beragam disiplin keilmuan dan kepakaran. Tujuannya agar solusi yang kami rancang bersifat komprehensif dalam membantu masyarakat Indonesia merasa aman dan sejahtera dalam paradigma kesehatan.

Pencerah nusantara
Indonesia
Ilustrasi

Visi kami adalah Mewujudkan masyarakat Indonesia yang setara, berdaya, dan sejahtera dengan paradigma sehat

Misi 1- Mendorong kemitraan strategis dan menjamin kolaborasi semua pemangku kepentingan dalam mencapai target pembangunan

Misi 2- Mendorong penguatan implementasi kebijakan berwawasan kesehatan

Misi 3- Meningkatkan pemberdayaan pemuda dan masyarakat akar rumput dalam isu pembangunan

Misi 4- Mendorong pemerataan akses terhadap pelayanan kesehatan

Misi 5- Membangun kesadaran masyarakat Indonesia mengenai paradigma sehat

Sejarah

Center for Indonesia’s Strategic Development Initiatives (CISDI) didirikan pada 2014 dengan tujuan memperkuat pelayanan kesehatan primer di Indonesia. Program pertama yang dijalankan CISDI adalah Pencerah Nusantara, inisiatif Diah Saminarsih pada 2011 saat menjabat sebagai Deputi Utusan Khusus Presiden RI untuk Millenium Development Goals (KUKP-RI MDGs).

Program Pencerah Nusantara sejak awal dikembangkan sebagai gerakan berbasis kolaborasi multidisipliner untuk memperkuat akses layanan kesehatan primer di Indonesia. Dalam perjalanannya, Pencerah Nusantara berhasil memberikan kontribusi bagi pelayanan kesehatan, hingga pada 2015 diadopsi dan diperluas pada level nasional oleh Kementerian Kesehatan RI melalui program Nusantara Sehat.

Dalam perkembangannya, selain penguatan layanan kesehatan primer, CISDI memperluas jangkauan program ke ranah pencegahan penyakit, advokasi kebijakan kesehatan berbasis riset, serta penanganan kedaruratan kesehatan. CISDI juga dikembangkan sebagai organisasi nonprofit yang mewadahi berbagai kolaborasi lintas sektor untuk mewujudkan masyarakat Indonesia yang setara, berdaya dan sejahtera dalam paradigma sehat.

Mitra Kami

Organisasi Profesi & Institusi Pendidikan

Pemerintah

Sektor Bisnis

Media

Organisasi Internasional & Organisasi Masyarakat

Ilustrasi University of Illinois Chicago

2021

University of Illinois Chicago

Ilustrasi Universitas Indonesia

2019 - 2020

Universitas Indonesia

Ilustrasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

2017 - 2018

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Ilustrasi SBM ITB

2023

SBM ITB

Muat lebih banyak

background

Tertarik bermitra dengan CISDI?

Hubungi Kami