Thumbnail
Siaran Pers

Berbagai Komunitas dan Lembaga Bahas Keterkaitan Isu Kesehatan dengan Transportasi Publik dalam Health Inc.

Amru Aginta Sebayang • 24 Mar 2023

Isu kesehatan rupanya berkelindan dengan persoalan transportasi, mobilitas, hunian, hingga ruang publik di perkotaan. Center for Indonesia’s Strategic Development Initiatives (CISDI) membedah hal ini dalam acara diskusi publik dan networking session Health Inc. bertajuk Jalan yang Sehat, Jangan Lupa Naik Transportasi Publik di Taman Literasi Martha Tiahahu pada Sabtu (25/3).


Turut hadir sebagai kolaborator Health Inc lima komunitas/lembaga, yakni Ayo ke Taman, Stravenues, Curiocity, Lokalab, dan RuangWaktu. Kelima komunitas/lembaga telah terlibat dalam berbagai inovasi untuk meningkatkan kualitas mobilitas masyarakat urban. 


Membuka sesi diskusi, Chief of Policy and Research CISDI Olivia Herlinda, memaparkan keterkaitan antara kualitas kesehatan dengan transportasi publik. 


“Kebiasaan masyarakat urban menggunakan kendaraan pribadi, baik mobil maupun sepeda motor untuk beraktivitas membuat mereka cenderung kurang bergerak. Padahal, kondisi ini menjadi salah satu faktor pendorong munculnya penyakit, seperti diabetes, penyakit kardiovaskular, hingga obesitas,” kata Olivia.


Menurut Olivia, sistem transportasi dan infrastruktur yang memadai juga mempengaruhi jumlah waktu dan peluang masyarakat untuk terlibat dalam aktivitas fisik. 


Menekankan pandangan Olivia, Faela Sufa, South East Asia Director ITDP Indonesia, mengakui keterkaitan antara isu kesehatan dengan transportasi masih belum menjadi bagian awareness publik.


“Pengetahuan mengenai Keterkaitan persoalan kesehatan dengan transportasi sangat penting. Keduanya saling berkaitan. Contoh, kemacetan bisa menghasilkan tingkat stres yang tinggi, sementara polusi udara juga bisa menyebabkan penyakit-penyakit berbahaya,” kata Faela.


Sementara, Prabowo, Co-founder Komunitas Dari Halte Ke Halte, menyebut kecintaan masyarakat terhadap transportasi publik bisa dimulai melalui mengenalkan akses transportasi ke masyarakat banyak. 


“Contohnya, kami melalui (akun media sosial) halte trip, ingin mengajak orang menjadi turis di kota sendiri. Melalui halte trip kami sekaligus mempromosikan tempat makan dan minum di luar Kota Jabodetabek,” kata Prabowo menambahkan.


Selain penggunaan transportasi publik, masyarakat juga dapat memanfaatkan ruang terbuka publik yang tersedia untuk meningkatkan aktivitas fisik. Niken Prawestiti, co–founder Ayo Ke Taman memaparkan ruang terbuka publik dapat berdampak secara langsung dan tidak langsung terhadap kesehatan fisik dan mental.


“Masyarakat seringkali tidak sadar betapa besarnya manfaat taman untuk kesehatan. Umumnya, ini terlihat dari pemanfaatan taman sebagai tempat berolahraga. Namun lebih dari itu, sebenarnya taman bisa menjadi tempat menghilangkan stres hingga mempererat ikatan sosial yang juga bermanfaat untuk kesehatan mental,” ujar Niken.


Menambahkan pernyataan tersebut, Bimo Chaderi selaku Social Media Lead Stravenues menyebut pentingnya kehadiran pembangunan kota yang inklusif.  


"Kota seharusnya direncanakan untuk mengakomodasi aktivitas semua lapisan masyarakat. Inklusivitas adalah kewajiban dalam perencanaan kota, termasuk di sektor transportasi. Transportasi umum yang ramah bagi seluruh kalangan akan berdampak pada peningkatan kualitas hidup warga kota."


Selain inklusif, desain kota juga diharapkan berkelanjutan agar mampu mengatasi persoalan sosial, lingkungan, hingga ekonomi melalui manajemen yang tepat sasaran. Tika dan Maula selaku Co-founder Curiocity menguraikan hal tersebut. 


“Salah satu komponen kota berkelanjutan yang sangat penting namun kadang dilewatkan ialah soal desain kota itu sendiri. Lebih spesifik, desain yang manusiawi. Sampai sekarang, warga Jakarta masih dikenal sebagai warga yang paling malas berjalan kaki.”


Menurut Curiocity, upaya mendorong masyarakat berjalan kaki salah satunya bisa terwujud melalui integrasi pembangunan trotoar dengan active frontage atau muka bangunan aktif. Cikini dengan deretan kafe dan muka bangunan aktif adalah salah satu contoh baik.


Dalam kegiatan ini turut hadir pula kolaborator Health Inc. lainnya, yakni komunitas Lokalab dan RuangWaktu. Selain diskusi publik dan booth kolaborator komunitas, CISDI juga menyelenggarakan cek kesehatan gratis hingga kuis bagi pengunjung booth


Health Inc. akan diselenggarakan secara rutin dan berkala dengan membahas berbagai tema mengenai keterkaitan isu kesehatan dengan isu-isu publik lainnya.


-SELESAI-


Tentang CISDI 

Center for Indonesia’s Strategic Development Initiatives (CISDI) adalah organisasi non-profit yang bertujuan memajukan pembangunan sektor kesehatan dan penguatan sistem kesehatan melalui kebijakan berbasis dampak, riset, advokasi, dan intervensi inovatif yang inklusif dan partisipatif.


Tentang Ayo ke Taman

Ayo Ke Taman merupakan komunitas yang mengkampanyekan pentingnya keberadaan ruang terbuka publik dan keanekaragaman hayati perkotaan, melalui aktivasi taman dan edukasi lingkungan. Ayo Ke Taman mengajak berbagai komunitas atau kelompok masyarakat mengadakan kegiatan di taman agar taman dapat dimanfaatkan sebanyak-banyaknya warga, dari beragam usia dan kelompok, dari anak-anak sampai kelompok disabilitas.


Tentang Stravenues

Stravenues hadir sebagai wadah bertukar wawasan dan berdiskusi mengenai perencanaan kota dan wilayah, melalui keresahan, serta hubungannya dengan budaya populer (pop culture) dan apa yang sedang ramai diperbincangkan di media sosial karena kehidupan perkotaan memiliki banyak dimensi untuk dibahas dan didiskusikan.


Tentang Curiocity Indonesia

Curiocity Indonesia merupakan media komunitas yang bertujuan mengedukasi warga kota akan pengetahuan perkotaan di sekitarnya lewat rasa penasaran dan berbagai keresahan yang dihadapi setiap harinya, demi menciptakan partisipasi warga dalam mewujudkan kota yang berkelanjutan.


Tentang Lokalab

Lokalab adalah organisasi yang menyuarakan gagasan mengenai isu perkotaan dan komunitas berkelanjutan dengan menyediakan ruang eksplorasi, diskusi, dan kolaborasi, serta sebagai media pembelajaran interaktif. Lokalab memaparkan informasi ataupun isu terkait perkotaan untuk meningkatkan wawasan dan keterampilan individu dan masyarakat. 


Tentang RuangWaktu

RuangWaktu adalah knowledge hub yang menawarkan jasa konsultasi, penelitian, dan pelatihan di bidang perkotaan. RuangWaktu memiliki visi menjadi sarana transfer pengetahuan dalam mempromosikan pembangunan berkelanjutan, khususnya pembangunan kota berkelanjutan. 


Informasi lebih lanjut mengenai Health Inc.:

Amru Sebayang

Senior Media Officer

+62 877 8273 4584

Email: communication@cisdi.org 

www.cisdi.org


Terbaru